Cara Kerja Google
Google baru saja meluncurkan sebuah situs baru yang dinamakan "How Search Works". Melalui situs ini, pengguna dapat mengetahui betapa rumitnya proses kerja dari layanan pencarian Google Search.
Dalam situs tersebut, pengguna dapat menemukan berbagai grafik dan juga animasi yang menarik. Melalui animasi ini, Google berhasil menjelaskan proses pencarian dengan cara yang sangat mudah untuk dipahami.
Secara garis besar, ada tiga langkah yang dilakukan oleh sistem pencarian Google. Ketiga langkah tersebut adalah Crawling & Indexing, Algoritma, dan Fighting Spam.
Sistem Google akan memulai proses pencarian dengan mencari kata yang diinginkan oleh pengguna ke sekitar 30 triliun halaman situs yang ada di dunia maya.
Setelah selesai mencari, kata-kata tersebut akan dibuatkan indeks. Saat proses indexing selesai dikerjakan, proses algoritma super-rumit akan mulai bekerja memilah-milah konten mana yang diprediksi paling sesuai dan akhirnya sistem akan menampilkan hasilnya kepada pengguna.
Hebatnya, semua proses pencarian tersebut dilakukan dengan waktu supercepat, yaitu sekitar 1/8 detik saja.
Selain proses tersebut, Google juga menghadirkan beberapa slide yang mengungkapkan bagaimana sistem mampu melawan situs berisikan spam atau pesan sampah. Dalam slide ini, Google membeberkan cara mereka menghapus dan bagaimana cara mereka bertarung dengan spam.
Dalam situs tersebut, pengguna dapat menemukan berbagai grafik dan juga animasi yang menarik. Melalui animasi ini, Google berhasil menjelaskan proses pencarian dengan cara yang sangat mudah untuk dipahami.
Secara garis besar, ada tiga langkah yang dilakukan oleh sistem pencarian Google. Ketiga langkah tersebut adalah Crawling & Indexing, Algoritma, dan Fighting Spam.
Sistem Google akan memulai proses pencarian dengan mencari kata yang diinginkan oleh pengguna ke sekitar 30 triliun halaman situs yang ada di dunia maya.
Setelah selesai mencari, kata-kata tersebut akan dibuatkan indeks. Saat proses indexing selesai dikerjakan, proses algoritma super-rumit akan mulai bekerja memilah-milah konten mana yang diprediksi paling sesuai dan akhirnya sistem akan menampilkan hasilnya kepada pengguna.
Hebatnya, semua proses pencarian tersebut dilakukan dengan waktu supercepat, yaitu sekitar 1/8 detik saja.
Bagaimana Google Search Bekerja dan Pengaruhnya bagi Blog
- Jika kita mengetik sebuah kata yang ingin kita ketahui ke dalam kotak
browser, maka kita akan dituntun untuk mengklik pilihan searching. Lalu
dari hasil klik tersebut menghasilkan deretan tautan dalam bentuk hasil
penelusuran. Jumlah hasil searching tersebut tergantung dari pilihan
kata atau keyword yang diketik. Semakin populer kata tersebut, maka
hasil dalam penelusuran akan makin banyak. Yang kemudian menjadi
pertanyaan adalah, bagaimana google search bisa menampilkan deretan
situs web hasil penelusuran tersebut?
Kita
bisa membayangkan sesuatu yang sangat sulit dilakukan manakala bila
secara manual kita harus mencari buku-buku sesuai tema yang dibutuhkan
di sebuah perpustakaan yang sangat besar. Akan tetapi, mesin pencari
google ini mampu memberikan hasil penelusuran yang makin hari makin
akurat. Padahal jumlah situs baik website, weblog, online store, forum
dan sebagainya sangatlah besar di seluruh dunia. Ditambah lagi aktifitas
pencarian dalam sebulan mencapai ratusan millyar searching. Namun tetap
saja google bisa memberikan layanan yang bagus, bahkan tanpa pernah
down.
Tutorial blogging
kali ini bukan membicarakan tentang keberhasilan google dalam dunia
internet, akan tetapi lebih fokus kepada, bagaimana 'si mbah' google ini
mengindex, merayapi dan memberikan service bagi semua web yang ada. Dan
tentunya, salah satu yang menikmati pelayanan tersebut adalah blog
milik kita. Dengan mengetahui dan memahaminya, maka diharapkan kita
sebagai admin mampu memperbaiki posisi blog kita dalam mesin pencarian,
terutama google.
Memahami bagaimana google search bekerja
Tiga proses kunci dalam memberikan hasil pencarian adalah:
- Crawling, apakah google mengetahui blog kita? Bagaimana google menemukan blog kita?
- Indexing, bagaimana google bisa mengindex blog kita?
- Serving, Apakah blog kita memiliki konten yang baik, berguna dan relevan dengan pencarian pengguna?
Mari kita simak satu persatu.
Crawling
Crawling
bisa diartikan sebagai proses dimana googlebot menemukan halaman baru
dan diperbarui untuk ditambahkan ke dalam indeks google. Googlebot ini
memiliki robot, bot dan spider yang siap merayapi seluruh halaman yang
ada. Milyaran halaman dirayapi untuk mencari situs yang tepat dan
relevan dengan pencarian pengguna. Proses ini dinamakan proses algoritme
atau algorithmic process. Program algoritmic ini menentukan
situs mana yang layak dan sering dirayapi dan berapa jumlah halaman yang
layak diambil dalam hasil perayapan. Maka dalam webmaster google
disediakan layanan Fetching by google. Layanan inilah yang
mempermudah dan mempercepat halaman sebuah situs untuk dirayapi.
Selengkapnya mengenai Fetching ini, silakan sahabat simak artikel Agar Konten Cepat Terindex Google.
Bagaimana
proses penjelajahan situs berlangsung? Google pertama kali merayapi
situs adalah dari alamat URL. Maka gunakan URL dengan keyword yang
tepat, populer dan kuat di mata google agar mudah dirayapi. Perayapan
selanjutnya adalah data peta situs atau sitemaps yang diberikan oleh
webmaster. Hasil dari tiap perubahan dalam tiap halaman dan postingan
akan senantiasa terus dirayapi googlebot. Mengenai sitemaps di
webmaster, silakan simak pada Agar Blog Cepat Terindex Google.
Pada
tataran bisnis, fitur perayapan ini tidak dikenakan biaya sedikit pun,
alias gratis. Meskipun setiap detik, google senantiasa terus bekerja
dalam sebuah situs.
Indexing
Indexing
merupakan layanan kelanjutan dari crawling. Hasil perayapan googlebot
akan dikumpulkan atau dikelompokkan dalam indeks besar yang berisi semua
kata yang relevan dalam pencarian. Selain itu, juga menempatkan kata
yang relevan dengan lokasi tertentu pada setiap halaman. Tags konten
kunci atau keywords yang tepat akan mudah terindeks oleh googlebot ini.
Selain itu pilihan atribut yang tepat seperti judul konten dan atribut
ALT juga menjadi prioritas pengindeks-an google. Googlebot mampu
memproses indeks dalam jumlah besar halaman, akan tetapi tidak semua
bisa tercakup. Halaman dinamis dan rich media files tidak mampu diproses
olehnya.
Dengan
demikian, gunakan judul dengan menggunakan keyword yang tepat. Selain
itu, bila konten berisi beberapa image atau gambar, usahakan beri
atribut ALT pada propertiesnya. Dan jangan lupa untuk memperbanyak
konten yang berisi keyword blog sebanyak-banyaknya.
Serving
Fokus serving disini adalah serving result atau
pelayanan hasil pencarian yang relevan dan cocok bagi pengguna. Saat
pengguna memasukkan kata kunci, maka mesin pencari akan bekerja untuk
mencocokkannya dan kemudian mengembalikannya dalam bentuk hasil
pencarian yang relevan. Ada banyak faktor yang mempengaruhi relevansi
sebuah situs. Salah satunya yang paling pokok adalah page rank.
PageRank
merupakan ukuran seberapa penting sebuah halaman berdasarkan link
halaman lain yang masuk. Mudahnya adalah, setiap link yang menuju ke
halaman sebuah situs akan menambah pagerank situs tersebut. Semakin
banyak link yang masuk, maka semakin bertambah pula angka pagerank-nya.
Halaman yang paling kuat memberikan pengaruh page rank ini adalah
halaman dengan page rank yang lebih tinggi dari situs tersebut. Perlu
diperhatikan banyaknya link yang masuk, apakah relevan dengan situs
tersebut ataukah tidak. Sebab kini google akan terus mengembangkan
penelusuran link spam yang justru akan merusak pagerank sebuah situs.
Dengan demikian, perbaikilah konten blog sahabat. Lalu aktiflah untuk
mencari backlink yang sebanyak-banyaknya dari situs atau blog yang
berpage rank lebih tinggi dan tentunya pada situs yang sesuai dengan
niche blog agar tidak dianggap spam.
Demikianlah beberapa ulasan bagaimana google search bekerja.
Kesimpulan yang diambil adalah kemudahan mesin pencari dalam bekerja
pada blog kita akan meningkatkan posisi blog kita pada hasil
penelusuran. Untuk itu silakan mencari pengetahuan sebanyak-banyaknya
tentang google webmaster dan google analytics. Keduanya akan memberikan
gambaran bagaimana kondisi blog kita di mata pencarian. Silakan simak Cara Menggunakan Google untuk Mendapatkan Backlink Berkualitas dan Artikel lengkap Seputar Google Analytics.
sumber:
-http://tekno.kompas.com/read/2013/03/04/16243863/beginilah.cara.kerja.mesin.pencari.google
-http://bloging-gampang.blogspot.com.br/2015/11/bagaimana-google-search-bekerja-dan-pengaruhnya-bagi-blog.html
Post a Comment